Wali Nagari Koto Anau Tapan Melakukan Pemeliharaan Irigasi

Wali Nagari Koto Anau Tapan
Wali Nagari Koto Anau Tapan Melakukan Pemeliharaan Irigasi -- (dokumen/lintaspenjuru.com)

Pessel, Lintaspenjuru.com – Wali Nagari Koto Anau Tapan melakukan pemeliharaan irigasi sebagai bentuk dari program P3MD (Program Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa). Program ini di danai langsung oleh Dana Desa (DD) sebesar Rp. 81.697.800 rupiah.

Wali Nagari Koto Anau Tapan, Sutrisno Mengatakan, Program pemeliharaan irigasi ini berlokasi di Kampung Koto Anau, Nagari Koto Anau Tapan, Kecamatan Basa Ampek Balai Tapan, Kabupaten Pesisir Selatan, Provinsi Sumatera Barat.

Bacaan Lainnya
Wali Nagari Koto Anau Tapan
Senyum lebar dari masyarakat sekitar — (dokumen/lintaspenjuru.com)

Masyarakat setempat melakukan eksekusi dalam program pemeliharaan irigasi ini. Terlihat di foto senyum gembira masyarakat setempat yang mendengar program pemeliharaan irigasi terealisasi. Volume pada program pemeliharaan irigasi ini sebesar 60 M.

“Salah satu warga yang mengerjakan proyek menyampaikan kepada media lintaspenjuru.com dari panjang 60 M ini, ada dua titik irigasi titik pertama berada di pertengahan sawah dan titik kedua berada di ujung sawah, melalui persawahan masyarakat dan ada juga pemasangan pipa antara dua dataran tinggi yang dimana memang harus dilakukan pemasangan pipa untuk dapat melakukan irigasi.

Wali Nagari Koto Anau Tapan
Terlihat warga melakukan pekerjaan proyek Irigasi dan pantauan perangkat wali  Nagari  — (dokumen/lintaspenjuru.com)

Seperti yang terlihat di foto, masyarakat sekitar melakukan pemasangan pipa secara bergotong royong untuk dapat segera menyelesaikan program pemeliharaan irigasi ini.

Respon masyarakat sangat bagus, karena dengan adanya pemeliharaan irigasi ini. Maka masyarakat tidak takut lagi akan kekeringan ketika memasuki musim kemarau dan juga tanah akan makin subur dengan adanya irigasi ini.

Wali Nagari Koto Anau Tapan
Program Pemeliharaan Irigasi — (dokumen/lintaspenjuru.com)

“Kami sangat berterima kasih kepada Wali Nagari Koto Anau Tapan karena sudah merealisasikan program pemeliharaan irigasi, kami sangat terbantukan atas program ini”, ungkap salah satu masyarakat sekitar.

Wali Nagari Koto Anau Tapan Sutrisno mengatakan bila pembangunan Irigasi sudah selesai berpesan kepada masyarakat mari kita jaga irigasi ini supaya pembangunannya tahan lama.

Irigasi menjadi hal penting dalam pengaturan air dalam mengairi pertanian, tanpa perlu khawatir ketika musim kemarau tiba yang dimana sulit untuk mendapatkan air. Irigasi juga berperan dalam menyuburkan tanah karena suhu dan kelembapannya terjaga ketika ada Irigasi.

“Semoga dengan terealisasikannya program pemeliharaan irigasi bisa membantu masyarakat untuk dapat meningkatkan hasil panen di bidang pertanian”, tutup Sutrisno .

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *