4 Item Titik Nol Pembangunan Desa Datar Lebar Sukses Dilaksanakan

4 Item Titik Nol Pembangunan Desa Datar Lebar Sukses Dilaksanakan -- (dokumen/lintaspenjuru.com)

Bengkulu Tengah, Lintaspenjuru.com – Melalui Dana Desa (DD) tahun anggaran 2023. Pemerintah Desa Datar Lebar, Kecamatan Taba Penanjung, Kabupaten Bengkulu Tengah, Provinsi Bengkulu, Kades Desa Datar Lebar Budi Mansyah mengatakan, mulainya Titik Nol pembangunan di Desa Datar Lebar merupakan hasil kesepakatan dan musyawarah masyarakat setempat.

4 Item Titik Nol Pembangunan Desa Datar Lebar Sukses Dilaksanakan — (dokumen/lintaspenjuru.com)

Dalam pelaksanaan Titik Nol pembangunan, Kamis 13/04/2023 dihadiri oleh Kades, Perangkat Desa, Camat Taba Penanjung, Polisi, TNI, Pendamping Desa dan masyarakat.

Bacaan Lainnya

Budi Mansyah juga mengatakan, di tahun 2023 ada empat item pembangunan yang bersumber dari Dana Desa (DD) yaitu, pembangunan jalan rabat beton yang sepanjang 51 meter dan lebar 2 meter, siring 71 meter, lampu penerangan 16 titik dan pembukaan badan jalan usaha tani sepanjang 2.000 meter yang berlokasi di Kadun Dua.

4 Item Titik Nol Pembangunan Desa Datar Lebar Sukses Dilaksanakan — (dokumen/lintaspenjuru.com)

Kata Budi Mansyah, pembangunan tersebut merupakan usulan dari masyarakat desa dan melalui musyawarah desa yang dimana pembangunan tersebut di pantau oleh TPK. Kepada TPK agar dapat  melaksanakan pekerjaan sesuai dengan RAB dan dapat memperdayakan warga setempat sebagai tenaga pekerja pembangunan, tutup Budi Mansyah. (RK)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *