Kungker Ke Polsek Batang Kapas, Kapolres Pessel Tekankan 6 Kriteria Programnya

Pessel, Lintaspenjuru.com – Kapolres Pesisir Selatan AKBP. Novianto Taryono, SH,.S.I.K, MH bersama pejabat utama Polres Pesisir Selatan, melaksanakan kunjungan kerja ke wilayah Hukum Polsek Batang Kapas, Kamis (13/10/2022).

Kedatangan Kapolres Pessel bersama rombongan disambut langsung Kapolsek Batang Kapas Iptu. Elhan,S Sos, Wakapolsek Batang Kapas, dan anggota Polsek Batang Kapas.

Bacaan Lainnya

Terus AKBP. Novianto Taryono, SH,.S.I.K, MH menyampaikan beberapa hal penting bagi jajaran Polsek Batang Kapas, yaitu tentang program kerja 6 priotas bagi internal anggota nya.

Pertama, Judi, Miras dan Narkoba, Ilegal Logging, Ilegal Miniing dan BBM. Begitu juga tentang Restorasi Justice ,” Tegas Kapolres Pessel.

” Saya tidak akan main – main anggota terlibat enam prioritas saya. Kerja secara benar, iklhas, dan tidak usah neko – neko, ” ucap Novanto Taryono.

Lebih lanjut dihadapan Kapolsek Batang Kapas dan Wakapolsek, dan anggota Polsek Batang Kapas menyampaikan tentang masih rendahnya pencapaian vaksinasi yang masih di posisi 64 % , dan kedepan harus tercapai 70%.

Hal lain juga tentang PMK, Kapolres Pessel agar hal ini menjadi tanggung jawab bersama seluruh jajaran Polsek dan Bhabinkamtibmas. ” Saya punya target PMK di Pessel nol”.

Selain itu kembali mengajak mengaktifkan Siskamling, di seluruh jajaran Polsek – Polsek, dengan melibatkan seluruh elemen terkait ada di Polsek. Termasuk juga terkait responsif terhadap bencana ( mitigasi bencana).

” Sekali lagi saya tekankan lagi pada jajaran Bhabinkamtibmas agar miliki program kerja dilapangan melakukan problem solving dilapangan, ” tekuk Kapolres Pessel.

Usia menyampaikan arahan dan program – program kerja nya, Kapolres Pessel melakukan tanya jawab dengan anggota Polsek Batang Kapas. (G)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *