Ditemukan 11 Paket Sabu Dari Lemari Kamar Pelajar

Ditemukan 11 Paket Sabu Dari Lemari Kamar Pelajar -- Rio

Pessel, Lintaspenjuru.com – Telah dilakukan penangkapan terhadap pelajar berinisial “A” berumur 24 tahun yang saat ini masih berstatus pelajar di rumahnya sendiri. “A” merupakan warga Kampung Pasar Baru, Kecamatan Bayang, Kabupaten Pesisir Selatan. “A” hanya bisa terdiam ketika Tim Opsnal Sapu Jagat Satresnarkoba Polres Pessel melakukan penangkapan terhadap dirinya.

Penangkapan dilakukan berkat masyarakat yang memberikan informasi ke Tim Opsnal Sapu Jagat. Karena info tersebut akhirnya ditindak lanjuti dan dilakukan penangkapan langsung di rumah tersangka pada Rabu 29 Maret 2023 pukul 10.30 WIB.

Bacaan Lainnya

Kapolres Pesisir Selatan AKBP. Novianto Taryono, S.H., S.S.I.K., M.H. melalui Kasat Narkoba Polres Pessel Iptu. Riki Yovrizal, S.H. melalui Kasi Humas Polres Pessel Aiptu. Doni Santoso menyampaikan, “penangkapan tersangka berawal dari informasi masyarakat melihat tersangka A sering melakukan penyalagunaan narkotika golongan 1 jenis Sabu.”

Dari penangkapan dirumah tersangka, Tim Opsnal Sapu Jagat Satresnarkoba Polres Pessel menemukan 1 paket sedang narkotika golongan I jenis sabu yang berada di dalam dompet kecil berwarna hijau yang diletakan di atas meja ruang tamu oleh tersangka.

Tidak hanya disitu saja, Tim Opsnal Sapu Jagat Satresnarkoba Polres Pessel juga melakukan penggeledahan di dalam kamar tersangka dan menemukan 10 paket sedang narkotikan golongan I jenis sabu. Tersangka menyimpannya di dalam kotak rokok sampoerna dan didalam dompet warna pink hitam yang diletakkan tersangka di atas lemari.

“Tersangka mengakui barang-barang tersebut adalah miliknya. Selanjutnya pelaku dan barang bukti dibawa dan diamankan ke Mapolres Pesisir Selatan untuk pengusutan lebih lanjut,” ucap Aiptu. Doni Santoso.

Tim Opsnal Sapu Jagat Satresnarkoba Polres Pessel akhirnya mengamankan barang bukti yaitu 11 paket sedang narkotika golongan I jenis Sabu, 1 unit timbangan digital warna hitam, 1 unit handphone merk IPhone warna Silver, 1 buah dompet warna pink hitam, 1 buah dompet kecil warna hijau, 1 buah kotak rokok merk Sampoerna, 1 pack plastik klip bening, dan 1 buah sendok plastik warna putih untuk takaran sabu. (Rio)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *